Manchester United mulai menata ulang proyek pertahanan mereka, dan nama Marc Guehi muncul sebagai kandidat utama penerus Harry Maguire. Dibawah ini akan ada penjelasan tentang berita bola menarik lainnya di FOOTBALL ASTRO.

Situasi kontrak bek Crystal Palace itu membuat MU semakin serius memantau perkembangan. Guehi yang memasuki enam bulan terakhir masa kerjanya di Selhurst Park dianggap sebagai opsi ideal berkat usia matang dan pengalaman di Premier League.
Crystal Palace sebelumnya menolak melepas Guehi, terutama saat Liverpool mencoba memboyongnya di akhir bursa transfer musim panas. Klub tak memiliki waktu mencari pengganti, sehingga mereka menutup pintu negosiasi sambil berharap dapat memperpanjang kontraknya. Namun, pembicaraan itu belum menunjukkan hasil, membuat posisinya kian tidak menentu.
AYO DUKUNG TIMNAS GARUDA, sekarang nonton pertandingan bola khusunya timnas garuda tanpa ribet, Segera download!
![]()
Jika situasi tetap buntu, Guehi dapat menjalin kesepakatan pra-kontrak dengan klub luar Inggris mulai Januari 2026. Kondisi tersebut jelas melemahkan posisi Palace, sekaligus membuat Manchester United semakin tertarik memanfaatkan kesempatan tersebut.
Masa Depan Harry Maguire yang Kian Abu-Abu
Sementara Guehi berada di ujung kontrak, Maguire justru menghadapi ketidakpastian serupa di Manchester United. Negosiasi kontrak baru berjalan sangat lambat, membuat klub mempertimbangkan rencana pergantian personel lebih cepat dari jadwal awal. Mantan kapten Setan Merah itu masih tampil solid dalam beberapa pertandingan, namun usia dan situasi kontraknya menjadi pertimbangan klub.
Awalnya MU ingin menunda pembelian bek tengah hingga musim panas tahun depan. Namun, perkembangan terbaru memaksa mereka meninjau ulang strategi tersebut. Bila Maguire tidak sepakat memperpanjang kontrak, United berpotensi mempercepat langkah mencari pengganti.
Dalam konteks ini, Guehi menjadi pilihan yang menarik. Ia dinilai sebagai bek atletis, tenang, serta mampu membangun serangan dari belakang profil yang sangat dibutuhkan dalam pola permainan modern.
Baca Juga: David Beckham! Maestro yang Terlalu Sering Diremehkan di Era Para Juara
Saingan Berat Menanti dalam Perburuan Guehi

Meski MU berminat kuat, mereka tidak sendirian dalam perburuan Guehi. Bek berusia 25 tahun itu kini menjadi incaran banyak klub top Eropa berkat performanya yang stabil di Premier League dan timnas Inggris. Real Madrid, Barcelona, Bayern Munich, Manchester City, hingga Liverpool kabarnya turut memantau situasinya.
Penampilan konsisten Guehi sebagai pemimpin lini belakang menjadikannya salah satu bek paling dicari menjelang 2026. Palace pun diperkirakan akan berusaha maksimal mempertahankannya, tetapi status kontrak yang menipis membuat posisi mereka semakin sulit. Jika MU ingin memenangkan persaingan, mereka harus bergerak cepat sebelum klub lain mendahului.
Agenda MU Selanjutnya: Momentum Penting Menanti
Usai jeda internasional, Manchester United kembali beraksi di Premier League dengan modal lima laga tanpa kekalahan. Setan Merah akan menjamu Everton di Old Trafford pada 25 November, laga penting untuk menjaga tren positif. Setelah itu, MU akan bertemu Crystal Palace pada 30 November, sebuah pertandingan yang bisa menjadi “audisi” bagi Marc Guehi di depan calon klub peminatnya.
Pertandingan tersebut juga menjadi kesempatan bagi manajemen MU mengamati langsung performa sang bek. Jika Maguire benar-benar hengkang lebih cepat, momentum itu bisa menjadi titik awal langkah besar United dalam proyek peremajaan pertahanan mereka. Manfaatkan waktu luang Anda untuk mengeksplor berita bola menarik lainnya di footballastro.com.
