Serie A 24/25 : Monza Dan AS Roma Harus Puas Berbagi Poin

Bagikan

Pada Pertandingan Liga Italia, Serie A 24/25, Hari ini mempertemukan Monza Bertemu AS Roma di Brianteo, Monza. Monza Dan AS Roma Berbagi Poin dalam Laga Imbang pada pertandingan Liga Italia.

Serie A 24/25 : Monza Dan AS Roma Harus Puas Berbagi Poin
Serie A 24/25 : Monza Dan AS Roma Harus Puas Berbagi Poin

Jalan Pertandingan

Kedua tim bermain seimbang sejak babak pertama di mulai, Monza berhasil membuka peluang di menit ke-18, Daniel Maldini mendapatkan umpan cantik dari rekan nya dan langsung mengarahkan tendangan keras ke sudut gawang, Namun upayanya berhasil di gagalkan oleh Mile Svilar.

Kemudian pada menit ke-23, AS Roma mencoba mengancam gawang Monza, Lorenzo Pellegrini menerima sebuah crossing di dalam kotak penalti dan berhasil menemukan ruang kosong untuk menembak, Tetapi tendangan nya kurang akurat dan bola melebar ke sisi kiri gawang.

Mendekati akhir babak pertama, Zeki Celik mencoba melompat tinggi untuk menyundul sebuah umpan lambung ke arah sudut kanan bawah gawang. Sayangnya Semuel Pizzignacco mampu melakukan penyelamatan dan babak pertama berakhir tanpa ada yang mencetak gol dari kedua tim.

Memasuki babak kedua, AS Roma berhasil membuka keunggulan di menit ke-61, Artem Dovbyk melakukan aksi solo dengan menerobos pertahanan Monza dan melepaskan tendangan keras dari dalam kotak penalti, Ia berhasil mengalahkan kiper monza dan bola masuk ke gawang.

Tidak lama setelah itu, Monza berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-70. Dany Mota menembakkan bola rebound masuk ke sudut kanan atas gawang setelah bola liar jatuh ke arahnya di dalam kotak penalti, mengubah skor menjadi 1-1.

Menjelang akhir dari pertandingan ini, Manu Kone meraih bola pantul di dalam kotak penalti. Ia segera menembak ke arah gawang, namun bola melambung tinggi di atas mistar gawang dan pertandingan berakhir dengan skor imbang satu sama.

Line-Up Monza Vs AS Roma

Serie A 24/25 : Monza Dan AS Roma Harus Puas Berbagi Poin

Monza menggunakan formasi 3-4-2-1 dengan Milan Djuric sebagai pemimpin lini penyerangan. Sementara itu AS Roma menggunakan formasi 3-4-2-1 dengan Artem Dovbyk sebagai penyerang lini depan.

Statistik Pertandingan

3 Shots on target 4
0 Shots off target 7
0 Blocked Shots 4
34 Possession (%) 66
1 Corner kicks 3
1 Offsides 1
16 Fouls 13
17 Throw ins 17
3 Yellow cards 1
0 Red cards 0
0 Counter attacks 0
4 Goalkeeper saves 2
12 Goal kicks 2

Laga Selanjutnya

Pada laga berikutnya Monza akan bertemu dengan Verona di Stadio Marc’Antonio Bentegodi pada tanggal 22 Oktober 2024. Sedangkan AS Roma akan bertemu dengan Inter di Stadio Olimpico pada tanggal 21 Oktober 2024.

Simak dan ikuti terus informasi sepak bola liga Italia ( Serie A ) terbaru secara lengkap hanya di  Serie A.